Kim Jong Un: Korut Siap Hancurkan Rezim Korsel dan Melawan AS

Era Muslim27 Views

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un/Net

Eramuslim.com – Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un memberikan peringatan keras kepada Amerika Serikat (AS) dan Korea Selatan dalam pidatonya untuk menandai 69 tahun kesepakatan gencatan senjata Perang Korea.

Pada kesempatan itu, Kim mengatakan AS telah mendorong Korea Selatan ke dalam “konfrontasi bunuh diri” dengan Korea Utara.

Hal itu ia sampaikan dengan merujuk pernyataan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol sebelum dan setelah menjabat pada Mei. Yoon berjanji untuk mengambil tindakan keras terhadap Pyongyang.

“Rezim Korea Selatan dan preman militernya sedang merancang taktik untuk menghadapi kita secara militer,” kata Kim.

“Upaya berbahaya seperti itu akan segera dihukum oleh kekuatan kita yang kuat, dan rezim Yoon Suk-yeol dan pasukannya akan dihancurkan,” tambah dia, seperti dimuat KCNA, Kamis (28/7).

Kantor kepresidenan Korea Selatan kemudian menanggapi pernyataan tersebut dengan menyesalkan komentar Kim.

Dimuat The Guardian, Korea Selatan juga menegaskan pihaknya siap untuk menanggapi provokasi dari Korea Utara. Sementara itu, Seoul juga mendesak Pyongyang untuk kembali ke dialog denuklirisasi.

Pidato Kim muncul untuk memperingati penandatanganan perjanjian gencatan senjata pada 27 Juli antara pasukan PBB yang dipimpin AS, Korea Utara, dan China untuk Perang Korea 1950-1953. (RMOL)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *